Generasi Muda di Ajak Kembangkan Budaya Tradisional

By Braya News - Kamis, 23 Mei 2024 | 10:32 WIB |
Dilihat : 414
Kali

Puruk Cahu – Anggota DPRD Murung Raya (Mura), M. Nujhan berharap Festival Budaya Isen Mulang (FBIM) 2024 bisa menumbuhkan kecintaan pada budaya dalam diri masyarakat.

Ia mengatakan di tengah era globalisasi dan kemajuan tekonologi saat ini, beragam hal dengan mudah masuk ke Indonesia, termasuk ke kabupaten bermoto Tira Tangka Balang.

“Melalui FBIM saya harap kecintaan terhadap budaya bisa tumbuh pada masyarakat Kalteng termasuk Murung Raya, khususnya kepada generasi muda,” kata Nujhan, Kamis (23/5/2024).

Ia mencontoh misalnya saja game online dengan beragam jenis permainan yang dapat dimainkan di smartphone, yang saat ini digandrugi generasi muda. Game online sedikit banyak mengancam kecintaan dan kelestarian permainan tradisional.

“Harapan kami keberadaan FBIM, yang mempertandingkan berbagai cabang lomba di bidang seni budaya dan olahraga tradisional, diharap akan menumbuhkan serta memperkuat kecintaan terhadap seni budaya dan olahraga tradisional, di tengah kemajuan teknologi,” imbuhnya.

Melalui FBIM, ia harap generasi muda menjadi mengetahui, mengenal, mencitai, dan ikut melestarikan seni budaya serta olahraga tradisional Murung Raya.
Tak lupa ia mendukung penuh kontingen Murung Raya yang ikut berpartisipasi pada gelaran FBIM 2024 tingkat Kalteng di Palangka Raya.
“Semoga kontingen Mura bisa meraih prestasi yang membanggakan di berbagai cabang lomba yang diikuti,” tukasnya.(ry)

2329824a-44b2-49a5-84b1-6f582c1a9227 - Copy (2)
91cdc3a3-6e36-4d88-b210-3b389aad2b2d
ads
ads
ads

Komentar

Berita Terkait

Berita Terbaru

Oct 10, 2024

PD Muhammadiyah Barut: Penggagalan ABT Cenderung Bermuatan Politis

MUARA TEWEH – Polemik gagalnya beberapa kali pembahasan bahkan paripurma…

Oct 8, 2024

Debat Publik salah satu Metode Kampanye yang Difasilitasi KPU Barito Utara

Muara Teweh – Berdasarkan Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) Nomor…

Oct 7, 2024

Ikuti Rapat Evaluasi Netralitas ASN, Camat Se-Kalteng Berikrar

Palangka Raya, Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Barito Utara…

Oct 1, 2024

Penetapan APBD Perubahan 2024 Kembali Tertunda, Ini Tanggapan Pj Bupati Barut

MUARA TEWEH – Pj Bupati Barut, Drs Muhlis mengatakan, bahwa…

Oct 1, 2024

Pj Bupati Barut Bantah Pj Sekda Barut Mengundurkan Diri

MUARA TEWEH – Pj Bupati Barut, Drs Muhlis membantah terkait…

Oct 1, 2024

Pj Bupati Barut Hadiri Tiga Agenda Paripurna Dewan

MUARA TEWEH – Pj Bupati Barut, Drs Muhlis menghadiri rapat…