Over Kapasitas Perserta Didik, Legislator Ini Getol Perjuangkan SD Pandawa

By Braya News - Jumat, 10 Maret 2023 | 11:40 WIB |
Dilihat : 350
Kali

Sampit, – Anggota Komisi III DPRD Kotawaringin Timur SPLumban Gaol memperjuangkan pembangunan Sekolah Dasar (SD) di Pandawa karena 2 SD di sekitar sudah mengalami overload peserta didik.

“Sudah 3 tahun kami usulkan namun belum ditangani secara serius. SD di Sawit Raya dan Bina Karya sudah over kapasitas,” ujarnya, 10 Maret 2023.

Program wajib belajar 9 tahun tentu menjadi tanggung jawab Pemerintah Daerah (Pemda) dan menjadi sebuah kewajiban untuk menyediakan fasilitas pendidikan itu.

Gaol menilai Pemda tidak serius dalam pembebasan lahannya. Lokasi SD yang diusulkan berada di belakang Pandawa. Ia menyebut tanahnya sudah ada namun perlu ganti rugi saja.

“Tahun lalu saya sudah masukkan dana aspirasi Rp 1 miliar untuk pembangunan kelasnya, tapi Pemda masih belum serius untuk pembebasan lahannya,” ujarnya.

Seperti diketahui SDN 7 Ketapang di Sawit Raya memiliki 12 rombongan belajar namun hanya tersedia 7 kelas saja saat ini sehingga peserta didik harus bergantian demi kelancaran proses belajar mengajar.

“Pembangunan SMA tentu sudah kita kawal ke Pemerintah Provinsi agar segera direalisasikan. Tetapi jangan melupakan SD. Jangan sampai masuk SD sulitnya minta ampun,” katanya. (Mo).

 

2329824a-44b2-49a5-84b1-6f582c1a9227 - Copy (2)
91cdc3a3-6e36-4d88-b210-3b389aad2b2d
ads
ads
ads

Komentar

Berita Terkait

Berita Terbaru

Sep 19, 2024

Maksimalkan Pelayanan Publik Sampai ke Desa-Desa

Muara Teweh- Anggota DPRD Kabupaten Barito Utara Suhendra menilai saat…

Sep 19, 2024

Harapkan Pemerintah Desa Dapat Maksimalkan BUMdes

Muara Teweh – Anggota DPRD Kabupaten Barito Utara Hasrat S.Ag…

Sep 19, 2024

Ini Harapan Legislator Barut Terkait Program Pembangunan di Barito Utara

Muara Teweh– Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kabupaten Barito…

Sep 18, 2024

Penjabat Bupati dan Jajaran Sambut Wakapolda

Muara Teweh- Wakapolda Kalimantan Tengah Brigjen. Pol. DR. Rakhmad Setyadi,…

Sep 18, 2024

Disnakertrankop UKM Barut Gelar Pelatihan Kreasi Kerajinan Berbahan Dasar Rotan Kombinasi Dengan Kulit

MUARA TEWEH – Pemerintah Kabupaten Barito Utara melalui Dinas Tenaga…

Sep 18, 2024

Legislator Ini Minta Ortu Batasi Anak Gunakan Smartphone

Muara Teweh – Anggota DPRD Kabupaten Barito Utara Jamilah mengingatkan…