Asisten I Setda Mura Hadiri Konferensi ke-IX Periode 2024-2027

By Braya News - Rabu, 17 April 2024 | 02:56 WIB |
Dilihat : 434
Kali

Puruk Cahu – Pj Bupati Murung Raya (Mura) dalam hal ini diwakili oleh Asisten I Setda Kabupaten Murung Raya (Mura), Serampang menghadiri Konferensi IX 2024-2027 yang digelar oleh Pengurus Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Mura di Gedung DAD Kabupaten Mura, Rabu (17/4/2024).

Turut hadir Kapolres Mura, AKBP Irwansah, Kepala Diskominfo SP Kabupaten Mura, Agus Sumady, Ketua PWI Provinsi Kalteng, M. Zainal, Sekretaris PWI Provinsi Kalteng, Ika Lelunu dan para wartawan yang tergabung di PWI Murung Raya serta tamu undangan lainnya.

Dalam laporannya Ketua Panitia Pelaksana Konferensi, Lulus Riadi mengatakan, konfrensi ini dilaksanakan setiap 3 tahun sekali untuk memberikan penyegaran bagi kepengurusan lembaga kewartawanan di Murung Raya sesuai dengan Peraturan Dasar dan Peraturan Rumah Tangga (PD/PRT) PWI.

“Kami mengucapkan terima kasih atas perhatian dan dukungan dari mitra PWI Mura baik Pj Bupati Mura, Kapolres Mura, Kajari Mura dan mitra lainnya seperti dunia usaha serta seluruh masyarakat Mura,” tutur Lulus.

Melalui sambutan Pj Bupati yang disampaikan oleh Asisten I, Serampang yang sekaligus membuka kegiatan tersebut turut mengapresiasi kegiatan tersebut.

“Harapannya kerjasama yang telah terjalin antara Pemerintah Kabupaten Murung Raya dan PWI Murung Raya semakin ditingkatkan, sehingga lebih baik dan profesional,” kata Serampang.

Sementara, Kapolres Mura, AKBP Irwansah juga berpesan “Koordinasi dan silahturahmi yang telah terjalin dengan baik selama ini, tetap dipertahankan. Harapan dengan ketua yang baru, tetap melanjutkannya dukungannya untuk kemajuan Kabupaten Murung Raya.

Konfrensi IX PWI Murung Raya mengukuhkan Lulus Riadi sebagai Ketua PWI Murung Raya yang terpilih secara aklamasi, menggantikan Plt Ketua PWI Murung Raya, Trisno yang sebelumnya Ketua PWI Mura sempat dijabat Reno S.Kom, M.Ikom. (ry)

2329824a-44b2-49a5-84b1-6f582c1a9227 - Copy (2)
91cdc3a3-6e36-4d88-b210-3b389aad2b2d
ads
ads
ads

Komentar

Berita Terkait

Berita Terbaru

Sep 19, 2024

Maksimalkan Pelayanan Publik Sampai ke Desa-Desa

Muara Teweh- Anggota DPRD Kabupaten Barito Utara Suhendra menilai saat…

Sep 19, 2024

Harapkan Pemerintah Desa Dapat Maksimalkan BUMdes

Muara Teweh – Anggota DPRD Kabupaten Barito Utara Hasrat S.Ag…

Sep 19, 2024

Ini Harapan Legislator Barut Terkait Program Pembangunan di Barito Utara

Muara Teweh– Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kabupaten Barito…

Sep 18, 2024

Penjabat Bupati dan Jajaran Sambut Wakapolda

Muara Teweh- Wakapolda Kalimantan Tengah Brigjen. Pol. DR. Rakhmad Setyadi,…

Sep 18, 2024

Disnakertrankop UKM Barut Gelar Pelatihan Kreasi Kerajinan Berbahan Dasar Rotan Kombinasi Dengan Kulit

MUARA TEWEH – Pemerintah Kabupaten Barito Utara melalui Dinas Tenaga…

Sep 18, 2024

Legislator Ini Minta Ortu Batasi Anak Gunakan Smartphone

Muara Teweh – Anggota DPRD Kabupaten Barito Utara Jamilah mengingatkan…