Legislator Ini Sebut Jalan Meranti Sudah Berapa Kali Dilakukan Perbaikan Namun Tetap Rusak

By Braya News - Sabtu, 17 Juni 2023 | 06:05 WIB |
Dilihat : 268
Kali

Muara Teweh – Anggota DPRD Kabupaten Barito Utara H Abri mengatakan penanganan dan perbaikan Jalan Meranti ujung dermaga sudah beberapa kali dilakukan perbaikan, akan tetapi terus mengalami kerusakan.

Menurut H Abri jalan Meranti ujung dermaga ini sudah beberapa kali dilakukan perbaikan dan penanagan serta posisi jalan yang rusak dari dulu ditempat itu-itu saja yang selalu mengalami kerusakan.

“Harapan kita selaku anggota DPRD Barito Utara, dalam melakukan penanganan dan perbaikan jalan Meranti ujung dermaga ini agar dilakukan perbaikan yang sifatnya secara permanen, apakah menggunakan rigit corbeton agar tidak mudah rusak. Dibeberapa titik jalan yang rusak tersebut supaya dilakukan penambalan dengan rigit corbeton,” kata H Abri.

Karena kata politisi Partai Persatuan pembangunan (PPP) Barito Utara ini tekstur tanah bawah jalan di Meranti ujung ini struktur tanahnya lemah, dan agar jalan ini tuntas harus dilakukan perbaikan secara permanen.

“Karena sudah beberapa kali saya mengusulkan dan meminta penanganan jalan ini kepada Balai Pelaksana Jalan Nasional Provinsi Kalimantan Tengah agar jalan Meranti ini dilakukan perbaikan menggunakan rigit corbeton,” kata H Abri.

Ia juga mengatakan jalan Meranti ujung dermaga ini baru beberapa bulan yang lalu telah dilakukan perbaikan. Karena padatnya mobilisasi di jalan ini dan kemungkinan jalan ini sering dilalui kendaraan angkutan yang bermuatan melebihi tonase atau melebihi kapasitas.

H Abri juga mengharapkan agar para pengguna jalan Meranti ini sama-sama menjaga jalan itu tetap baik dan tidak cepat rusak. “Jadi para pengguna jalan yang menggunakan jalan ini agar sama-sama memperhatikan ketentuan dan aturan berat beban muatan angkutan atau tidak melebihi beban sesuai dengan type golongan jalan yang ada di daerah ini,” kata dia.

Dirinya juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada pihak Balai Pelaksana Jalan Nasional Provinsi Kalimantan Tengah ketika ada keluhan atau informasi adri masyarakat terkait permintaan perbaikan jalan selalu cepat ditangapi untuk dilakukan penanganan.(sli)

2329824a-44b2-49a5-84b1-6f582c1a9227 - Copy (2)
91cdc3a3-6e36-4d88-b210-3b389aad2b2d
ads
ads
ads

Komentar

Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments

Berita Terkait

Berita Terbaru

Oct 3, 2023

Pj Bupati Barito Utara Keluarkan Surat Edaran Tentang Antisipasi Kabut Asap

Muara Teweh – Penjabat (Pj) Bupati Barito Utara Drs Muhlis…

Oct 3, 2023

Disdik Barito Utara Gelar Workshop Penyusunan KOSP 2023 Jenjang SMP

MUARA TEWEH – Dinas Pendidikan kabupaten Barito Utara (Disdik Barut)…

Oct 3, 2023

Anggota DPRD Barito Utara Ikuti Rakernas II Adkasi 2023

Muara Teweh – Anggota DPRD Kabupaten Barito Utara mengikuti kegiatan…

Oct 3, 2023

DPUPR Diminta Programkan Pembersihan Drainase Secara Berkala

MUARA TEWEH – Anggota DPRD Kabupaten Barito Utara, Reza Faisal…

Oct 3, 2023

Usulan Pengurus Masjid Munawarah Akan Direalisasi

MUARA TEWEH – Usulan pengurus Masjid Munawarah, Desa Tumpung Laung…

Oct 3, 2023

Drs Muhlis : Kita Komitmen Melaksanakan Sistem Merit ASN di Barito Utara

JAKARTA – Pj Bupati Barito Utara, Drs Muhlis berkomitmen dalam…